CampusNet – Kota Magelang adalah salah satu kota tertua di Indonesia. Tidak heran, jika Kota Magelang menyimpan berbagai sejarah dan peninggalan sejak masa kolonial Belanda. Kota Magelang memiliki beberapa universitas untuk kamu jadikan sebagai pilihan untuk melanjutkan jenjang kuliah. Penasaran? Simak ulasan ini mengenai daftar universitas di Magelang.
1. Universitas Tidar
Universitas Tidar merupakan satu-satunya universitas negeri yang berada di Kota Magelang. Pada awalnya, universitas ini adalah universitas swasta yang telah berdiri sejak tahun 1980 dengan Surat Keputusan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia, kemudian pada tanggal 1 April 2014 melalui Peraturan Presiden Nomor 23 Tahun 2014, Universitas Tidar resmi berubah menjadi universitas negeri. Terdapat lima fakultas yang tersedia, yaitu Fakultas Ekonomi (FE), Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP), Fakultas Teknik (FT), Fakultas Pertanian (Faperta), dan Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (Fisipol) untuk jenjang S1, D3, serta D4. Universitas ini memiliki dua kampus utama yang beralamat di Jl. Kapten Suparman 39 Potrobangsan, Magelang Utara, Jawa Tengah 56116 dan di Jl. Barito 1 No.2, Kedungsari, Kec. Magelang Utara, Kota Magelang, Jawa Tengah 59155.
2. Universitas Muhammadiyah Magelang
Secara umum, Universitas Muhammadiyah Magelang atau akrab dengan panggilan UNIMMA ini berada di bawah organisasi Muhammadiyah dan sudah berdiri sejak tahun 1964. Kampus yang terdiri dari 6 fakultas dan 17 program studi ini memiliki dua kampus utama yang berada di Jalan Tidar No. 21, Kota Magelang, sementara kampus dua berada di Jl. Mayjend Bambang Soegeng KM 5 Mertoyudan, Kabupaten Magelang. Ada yang berkuliah di sini?
3. Akademi Militer
Akademi ini menjadi tempat favorit untuk melanjutkan pendidikan dan tempat bagi para perwira TNI Angkatan Darat dalam menempuh pendidikan. Lulusan akademi ini akan mendapat gelar Sarjana Sains Terapan Pertahanan (S.Tr.Han) dengan jabatan setara Letnan. Kalau kamu ingin melanjutkan pendidikan tanpa adanya biaya, akademi ini dapat menjadi pilihan yang tepat karena gratis. Akademi ini terletak di Jl. Jend. Gatot Soebroto No.1, Banyurojo, Kec. Mertoyudan, Kabupaten Magelang, Jawa Tengah 56172. Tertarik melanjutkan pendidikan di sini?
4. Politeknik Pembangunan Pertanian Magelang
Urutan keempat terdapat Politeknik Pembangunan Pertanian Magelang. Kampus yang berada di bawah naungan Kementerian Pertanian ini merupakan kampus yang menekankan pada pembelajaran di bidang pertanian. Adapun jurusan yang ditawarkan, seperti penyuluhan peternakan dan kesejahteraan hewan, teknologi produksi ternak, serta teknologi pakan ternak. Untuk masuk ke kampus ini kamu tidak perlu membayar alias gratis. Kalau kamu tertarik mendaftar, kampus ini terletak di Jl. Magelang – Kopeng No.KM, RW.7, Stpp, Purwosari, Kec. Tegalrejo, Kabupaten Magelang, Jawa Tengah 56192.
5. STMIK Bina Patria
STMIK Bina Patria adalah kampus swasta yang dibangun sejak tahun 1999 di bawah naungan Yayasan Bina Patria Nusantara. Kampus yang beralamat Jl. Raden Saleh No.2, Potrobangsan, Kec. Magelang Utara, Kota Magelang, Jawa Tengah 56116 ini, menyediakan beberapa program studi yang dapat kamu pilih, seperti S1 Teknik Informatika, S1 Sistem Informasi, D3 Manajemen Informatika, dan D1 Manajemen Informatika.
6. Akademi Teknik Tirta Wiyata
Universitas terakhir yang berada di Magelang adalah Akademi Teknik Tirta Wiyata dengan berfokus pada penyediaan teknologi dan kebudayaan untuk kemajuan pengembangan air minum. Dalam penyelenggaraanya, akademi ini bekerjasama dengan beberapa instansi pemerintah dan perusahan BUMN. Akademi ini terletak di Jalan Duku I No. 54, Perumahan Korpri ABRI Kramat Selatan, Kecamatan Magelang Utara, Kota Magelang, Jawa Tengah.
Demikian ulasan mengenai daftar universitas di Magelang yang dapat kamu pilih. Kira-kira ada yang bikin kamu tertarik?
Baca juga: 7 Universitas Luar Negeri Dengan Jurusan Bahasa Indonesia