CampusNet – Garuda National Essay Competition merupakan ajang kreativitas dan intelektual di bidang kepenulisan esai. TalentMe.id sebagai penyelenggara mengambil inspirasi dari semangat perlawanan, keberanian, kepemimpinan, dan semangat juang para pahlawan dalam mempertahankan nilai-nilai bangsa. Selain berhadiah total jutaan rupiah, akan tersedia juga beragam penghargaan dan sertifikat bagi para pemenang lomba menulis esai satu ini.
Lebih dari sekadar kompetisi, Garuda National Essay Competition hadir sebagai wadah dan ruang bagi generasi muda untuk menyalurkan ide serta pemikirannya. Harapannya, para generasi muda akan turut berperan dalam menyampaikan aspirasi, merumuskan solusi, serta membangun optimisme menuju Indonesia Emas 2045.
Bagi kalian yang tertarik untuk mengikuti lomba menulis esai satu ini, jangan skip artikel ini, ya. CampusNET telah merangkum beberapa informasi penting dari Garuda National Essay Competition by TalentMe.id untuk kalian semua. Yuk, kita simak sama-sama!
Persyaratan dan Ketentuan
- Peserta merupakan Warga Negara Indonesia (WNI), baik yang berdomisili di dalam maupun luar negeri.
- Kompetisi ini terbuka untuk umum tanpa membatasi usia, jenjang pendidikan, maupun asal institusi.
- Pendaftaran hanya berlaku untuk peserta individu, bukan kelompok atau tim.
- Karya esai merupakan hasil karya asli peserta. Dilarang mengirim karya hasil plagiarisme, saduran, atau karya milik orang lain.
- Tingkat plagiarisme karya maksimal 20%. Karya dengan tingkat plagiarisme lebih dari 30% akan langsung didiskualifikasi.
- Isi esai tidak boleh mengandung unsur SARA, ujaran kebencian, kekerasan, pornografi, maupun konten lain yang melanggar norma hukum dan etika.
- Dipersilakan mengirimkan karya yang sudah pernah diikutkan lomba lain selama belum pernah menjadi juara pada kompetisi tersebut.
- Peserta bertanggung jawab penuh atas keaslian ide, orisinalitas karya, serta etika penulisan.
- Penulisan esai wajib mengikuti format, struktur, dan ketentuan teknis yang telah panitia tetapkan.
- TalentMe.id berhak memublikasikan karya peserta yang terpilih sebagai bahan edukasi, promosi, maupun publikasi lainnya dengan tetap mencantumkan nama penulis.
- Peserta yang terbukti melakukan plagiarisme di atas ketentuan, manipulasi data, atau kecurangan lainnya akan otomatis didiskualifikasi.
- Biaya pendaftaran tidak dapat dikembalikan (non-refundable) dengan alasan apapun.
- Keputusan dewan juri dan panitia bersifat final dan mutlak serta tidak dapat diganggu gugat.
- Dengan mengirimkan karya, panitia menganggap bahwa peserta telah membaca, memahami, dan menyetujui seluruh syarat serta ketentuan yang berlaku dalam kompetisi ini.
Tema dan Subtema
Garuda National Essay Competition mengusung tema “Pemuda, Inovasi, dan Indonesia Emas 2045”. Pemilihan tema tersebut memiliki tujuan untuk mengajak generasi muda Indonesia menghadirkan gagasan kritik, dan solusi nyata dalam menyongsong visi Indonesia sebagai negara maju pada tahun 2045. Tak hanya itu, kompetisi ini juga menjadikan semangat kepemimpinan dan perjuangan sebagai inspirasi agar pemuda berani bersuara, berpikir kritis, serta menciptakan inovasi untuk kemajuan bangsa.
Melalui tema besar tersebut, penulis dapat memilih beberapa turunan subtema sebagai acuan topik pembahasan. Untuk format stuktur esai, penulis harus mencantumkan beberapa bagian, seperti pendahuluan, isi/pembahasan, penutup, dan daftar pustaka. Adapun pilihan subtema sebagai berikut beserta penjelasannya:
- Pendidikan dan Generasi Emas. Membahas peran pemuda dalam membangun sistem pendidikan yang inklusif, inovatif, dan berdaya saing global. Peserta bisa mengeksplorasi solusi dalam literasi, kesenjangan pendidikan, digitalisasi, maupun pendidikan karakter.
- Inovasi dan Transformasi Digital. Mengupas gagasan pemuda tentang pemanfaatan teknologi, startup, AI, atau Society 5.0 dalam meningkatkan kualitas hidup masyarakat serta memperkuat daya saing Indonesia di kancah internasional.
- Lingkungan dan Keberlanjutan. Fokus pada peran pemuda dalam isu perubahan iklim, energi terbarukan, pengelolaan sampah, dan gaya hidup berkelanjutan demi masa depan bumi yang lebih baik.
- Kepemimpinan, Demokrasi, dan Kebangsaan. Menggali gagasan mengenai kepemimpinan pemuda, partisipasi politik, kesetaraan gender, serta peran dalam memperkuat persatuan dan nilai-nilai Pancasila di tengah tantangan globalisasi.
- Ekonomi Kreatif dan Kewirausahaan Sosial. Menyoroti potensi pemuda dalam mengembangkan ekonomi kreatif, UMKM, serta wirausaha sosial yang berdampak nyata pada kesejahteraan masyarakat.
Aspek dan Bobot Penilaian Karya
- Argumentasi dan Analisis (35%) – Penilaian ini mencakup kedalaman analisis, kekuatan argumen, relevansi data, serta ketajaman berpikir kritis.
- Orisinalitas dan Gagasan (30%) – Keunikan ide, inovasi pemikiran, dan keterhubungan gagasan dengan isu lokal maupun nasional.
- Struktur dan Sistematika (20%) – Kejelasan alur penulisan, konsistensi antarbagian (pendahuluan, isi, penutup), serta kepatuhan pada format.
- Kualitas Bahasa dan Penyajian (15%) – Penggunaan Bahasa Indonesia yang baik, efektif, sesuai kaidah PUEBI, serta penyajian yang rapi dan menarik.
Penghargaan dan Apresiasi Pemenang
- Uang pembinaan jutaan rupiah
- Sertifikat cetak Gold Edition + digital signature
- Medali eksklusif Garuda Award
- Analisis mendetail dari dewan juri
- Letter of Recommendation TalentMe.id
- Spotlight eksklusif di media sosial TalentMe.id
Linimasa Pelaksanaan
- Pendaftaran dan konfirmasi peserta: 15 September – 30 November 2025
- Pengumpulan karya: 15 September – 3 Desember 2025
- Proses penilaian karya: 5-14 Desember 2025
- Pengumuman pemenang: 18 Desember 2025
Demikian rangkuman informasi mengenai lomba menulis esai Garuda National Essay Competition yang telah CampusNET rangkumkan untuk kamu. Untuk lebih lengkapnya, kamu bisa mengakses informasi melalui tautan resmi buku panduan yang telah tersedia. Tunggu apa lagi, buruan daftarin diri kamu sekarang!


