Beasiswa S1, S2, sampai S3 untuk Para Pemuda Riau

CampusNet – Pada Tahun Anggaran 2024 saat ini, Pemerintah Provinsi Riau melalui Biro Kesejahteraan Rakyat Sekretariat Daerah Provinsi Riau telah mengalokasikan dana untuk Beasiswa Tahap Lanjutan dan Penerima Beasiswa Baru.

Beasiswa ini diberikan kepada mahasiswa Riau yang tengah menempuh pendidikan tingkat S1/D4, S2, dan S3, baik di perguruan tinggi di Provinsi Riau maupun di luar Provinsi Riau, yang sedang melanjutkan pendidikan di dalam dan di luar Provinsi Riau.

Beasiswa Untuk Generasi Muda Riau

Program Beasiswa ini adalah program dari Pemerintah Provinsi Riau untuk putra-putri terbaik daerah. Tujuan dari penyelenggaraan beasiswa ini adalah untuk mengembangkan potensi sumber daya manusia di Provinsi Riau, sehingga mereka memiliki daya saing dan integritas yang tinggi. Dengan pemberian beasiswa ini, harapannya dapat mendukung pembangunan di daerah tersebut melalui peningkatan kualitas sumber daya manusia.

Jenis Beasiswa

Beasiswa Pemerintah Provinsi Riau mencakup berbagai program sebagai berikut:

1. Beasiswa Bidikmisi Bhakti Negeri

Program Beasiswa Bidikmisi Bhakti Negeri yaitu program beasiswa untuk membantu mahasiswa dari keluarga kurang mampu yang memiliki prestasi akademik unggul. Beasiswa ini bertujuan untuk memastikan bahwa mahasiswa dapat melanjutkan dan menyelesaikan pendidikan mereka di perguruan tinggi.

Program ini akan menerima mahasiswa pada jenjang Pendidikan Diploma (D-4) dan Sarjana (S-1) yang terdaftar di perguruan tinggi di Dalam Provinsi Riau.

2. Beasiswa Prestasi 

Program Beasiswa Prestasi yaitu beasiswa pendidikan untuk mahasiswa yang menunjukkan prestasi unggul di bidang akademik dan memenuhi persyaratan sesuai ketetapan. Penerima beasiswa ini yakni mahasiswa di jenjang Pendidikan Diploma (D-4), Sarjana (S-1), Magister (S-2), Doktor (S-3), dan Profesi. Program ini berlaku untuk perguruan tinggi yang telah menjalin kerja sama, baik di dalam maupun di luar Provinsi Riau.

Fasilitas Beasiswa

Fasilitas dari Beasiswa Pemerintah Provinsi Riau ini meliputi berbagai komponen untuk mendukung mahasiswa adalah sebagai berikut:

  • Biaya Pendidikan: terdiri dari SPP (Sumbangan Pembinaan Pendidikan) dan UKT (Uang Kuliah Tunggal).
  • Biaya Hidup: Terkhusus untuk Beasiswa Bidikmisi Bhakti Negeri.

Persyaratan Umum Beasiswa

Persyaratan umum untuk bisa mendaftar beasiswa ini adalah sebagai berikut:

  1. WNI memiliki identitas KTP dan Kartu Keluarga Provinsi Riau;
  2. Telah resmi menjadi mahasiswa pada Perguruan Tinggi Negeri atau Perguruan Tinggi Swasta:
  3. Beasiswa Prestasi diberikan minimal berupa:
    • Bantuan pembayaran SPP maksimal sampai semester VIII (delapan) untuk mahasiswa pada jenjang Sarjana/Sarjana Terapan (S1/D4);
    • Pembayaran SPP maksimal selama 4 (empat) semester pada pendidikan Profesi atau Program Magister (S2); 
    • Pembayaran SPP maksimal selama 6 (enam) semester pada pendidikan Dokter Spesialis dan Program Doktoral (S3);
  4. Tidak sedang menerima beasiswa/bantuan pendidikan dari pihak lain;
  5. Telah memiliki Nilai Indeks Prestasi Kumulatif (IPK);
  6. Mahasiswa tidak terlibat dalam organisasi atau aktifitas terlarang yang anti Pancasila dan NKRI;
  7. Memenuhi persyaratan, ketentuan dan kriteria yang sesuai bidang prestasi.

Berkas Administratif Beasiswa

Persyaratan Penerima Beasiswa Bidikmisi Bhakti Negeri

Berikut adalah persyaratan berkas untuk mendaftar Beasiswa Bidikmisi Bhakti Negeri Program Sarjana/Sarjana Terapan (S1/D4):

  1. Surat permohonan ditujukan kepada Gubernur Riau cq. Kepala Biro Kesejahteraan Rakyat Sekretariat Daerah Provinsi Riau yang ditandatangani pemohon (format terlampir);
  2. Berasal dari keluarga kurang mampu/dari keluarga miskin yang ada di Provinsi Riau, yang dibuktikan dengan:
    • Surat keterangan miskin dari kelurahan/sederajat atau penerima Kartu Indonesia Pintar (KIP)/Kartu Indonesia Sehat (KIS) atau sejenisnya,
    • Surat keterangan gaji/pendapatan kedua orang tua (maksimal pendapatan gaji kotor gabungan kedua orang tua) sebesar Rp. 4.000.000,- (empat juta rupiah) atau pendapatan kotor gabungan kedua orang tua dibagi jumlah keluarga maksimal Rp. 750.000,- (tujuh ratus lima puluh ribu rupiah),
    • Foto rumah tampak depan-samping-belakang,
    • Bukti pembayaran rekening listrik,
    • Bukti pembayaran PBB (bila ada),
    • Dan bukti lainnya yang mendukung;
  3. Tamatan SMA/SMK sederajat;
  4. Surat Aktif kuliah dari Perguruan Tinggi;
  5. Melampirkan fotocopy identitas diri, ber KTP dan KK wilayah Provinsi Riau;
  6. Melampirkan curriculum vitae (format terlampir);
  7. Melampirkan fotocopy Rapor dan Ijazah/Surat Keterangan Lulus (SKL) SMA/SMK Sederajat;
  8. Surat Pernyataan Tidak Sedang Menerima Beasiswa/Bantuan Pendidikan dari pihak lain bermaterai Rp. 10.000 yang ditandatangani yang bersangkutan dan di ketahui oleh Pejabat yang berwenang di Perguruan Tinggi (format terlampir);
  9. Pakta Integritas bermaterai Rp. 10.000 (format terlampir);
  10. Surat Pernyataan Keabsahan Data bermaterai Rp. 10.000 (format terlampir);
  11. Surat pertanggungjawaban mutlak bermaterai 10.000 (format terlampir);
  12. Melampirkan fotocopy Kartu Tanda Mahasiswa (KTM);
  13. Melampirkan pas foto terbaru ukuran 3×4 warna (2 lembar);

Persyaratan Penerima Beasiswa Prestasi Dalam Provinsi Riau Program Sarjana/Sarjana Terapan (S1/D4)

Berikut adalah persyaratan berkas untuk mendaftar Beasiswa Prestasi Dalam Provinsi Riau Program Sarjana/Sarjana Terapan (S1/D4):

  1. Surat permohonan ditujukan kepada Gubernur Riau cq. Kepala Biro Kesejahteraan Rakyat Sekretariat Daerah Provinsi Riau yang ditandatangani oleh pemohon (format terlampir);
  2. Melampirkan fotocopy identitas diri, ber KTP dan KK wilayah Provinsi Riau;
  3. Melampirkan Biodata Penerima / Curriculum Vitae (format terlampir);
  4. Melampirkan fotocopy Kartu Tanda Mahasiswa (KTM);
  5. Melampirkan fotocopy ijazah SMA/SMK sederajat;
  6. Surat Pernyataan Keabsahan Data bermaterai Rp. 10.000 (format terlampir);
  7. Pakta Integritas bermaterai Rp. 10.000; (format terlampir);
  8. Surat PertanggungJawaban Mutlak bermaterai Rp. 10.000,- (format terlampir);
  9. Surat Pernyataan Tidak Sedang Menerima Beasiswa/Bantuan Pendidikan dari pihak lain bermaterai Rp. 10.000 yang ditandatangani yang bersangkutan dan diketahui oleh Pejabat yang berwenang di Perguruan Tinggi (format terlampir);
  10. Surat keterangan Aktif Kuliah (Asli) Dari Perguruan Tinggi masing-masing;
  11. Melampirkan pas foto terbaru ukuran 3×4 warna (2 lembar);
  12. Melampirkan nilai Akademis (IPK) minimal 3.10 (bagi Ilmu Sosial) dan 3.00 (bagi Ilmu Eksakta);

Perguruan Tinggi Dalam Provinsi Riau yang Bekerja sama dengan Pemerintah Provinsi Riau

Beberapa perguruan tinggi dalam Provinsi Riau yang bekerja sama dengan Pemerintah Provinsi Riau, yakni:

  • Universitas Riau (UNRI)
  • Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim (UIN SUSKA) Riau
  • Universitas Islam Riau (UIR)
  • Universitas Lancang Kuning (UNILAK)
  • Universitas Muhammadiya Riau (UMRI)
  • Politeknik Caltex Riau (PCR)
  • Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai
  • Universitas Abdurrab
  • Politeknik Negeri Bengkalis

Perguruan Tinggi Luar Provinsi Riau yang Bekerja sama dengan Pemerintah Provinsi Riau

Beberapa perguruan tinggi luar Provinsi Riau yang bekerja sama dengan Pemerintah Provinsi Riau, yakni:

  • Universitas Indonesia (UI)
  • Universitas Gadjah Mada (UGM)
  • Universitas Brawijaya (UB)
  • Univesitas Diponegoro (Undip)
  • Institut Teknologi Bandung (ITB)
  • Institut Pertanian Bogor (IPB)
  • Institut Teknologi Sepuluh November (ITS)
  • Institut Ilmu Qurán (IIQ)
  • Perguruan Tinggi Ilmu Qurán (PTIQ)
  • Pendidikan Kader Ulama Masjid Istiqlal (PKUMI)
  • IAI Tazkia (Lanjutan)

Timeline Pendaftaran Beasiswa

Berikut adalah rincian jadwal pendaftaran beasiswa dari Pemerintah Riau ini:

  1. Pendaftaran Beasiswa Pemerintah Provinsi Riau: 01 Juli hingga 30 Agustus 2024
  2. Tahap seleksi: September 2023
  3. Pengumuman penerima dan penandatanganan amprah atau penyelesaian adminitrasi: Informasi melalui website Perguruan Tinggi masing-masing

Untuk informasi lebih lanjut, dapat mengunjungi laman Beasiswa Riau Cerdas 2024 atau Pengumuman dan Lampiran Beasiswa Riau Cerdas 2024

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *