Beasiswa VLIRUOS ICP Connect: Kuliah Gratis di Belgia

Beasiswa VLIRUOS

CampusNet – Pembukaan beasiswa VlirUOS (Vlaamse Interuniversitaire Raad Universitaire Ontwikkelingssamenwerking) di Belgia. Beasiswa ini menawarkan peluang untuk lanjut S2 bagi seluruh pelamar dari 30 negara pilihan di dunia yang memenuhi syarat. Apabila kamu salah orang yang mencari peluang beasiswa luar negeri untuk melanjutkan pendidikan tinggi. Pas banget nih, kamu harus pinter-pinter untuk ambil kesempatan emas ini. Oleh karena itu, langsung saja baca ketentuannya di bawah ini !

Persyaratan Beasiswa VLIRUOS

  1. Pertama, pelamar harus memiliki kewarganegaraan dari salah satu 30 negara terpilih yang memenuhi syarat atau tinggal di salah satu negara tersebut saat mengajukan pendaftaran (tidak harus menetap di negara asal).
  2. Selanjutnya, usia kandidat program sarjana : minimal 19 tahun pada 1 Januari 2025, master awal : maksimal berusia 35 tahun dan untuk master lanjutan maksimal berumur 45 tahun.
  3. Pemohon hanya dapat mendaftar satu beasiswa ini untuk per tahunnya sehingga tidak diperuntukkan menerima beasiswa lain dalam program studi lain dalam waktu yang bersamaan.
  4. Kandidat dengan motivasi, pengetahuan dan keterampilan cukup kuat pada konteks pembangunan berkelanjutan diantaranya seperti pendidikan tinggi, pemerintahan maupun sektor swasta akan menjadi prioritas program ini.
  5. Terbuka untuk semua gender, baik pria dan juga wanita.
  6. Sasaran beasiswa ini diberikan kepada pelamar yang belum pernah menerima program serupa untuk belajar di negara berpenghasilan tinggi.
  7. Terakhir, prioritas utama beasiswa ini adalah pelamar dengan golongan lebih rentan, apabila terdapat pelamar dengan syarat yang sama-sama terpenuhi. Jadi, singkatnya yaitu orang yang memiliki ekonomi cenderung lebih rendah.

Cakupan Biaya

Penyelenggara beasiswa VLIRUOS ICP Connect akan bertanggung jawab menanggung seluruh biaya diantaranya biaya untuk kuliah, lalu transportasi, kebutuhan hidup dan jaminan asuransi. Mereka harus lulus tepat waktu karena tidak akan ada perpanjangan masa studi.

Pilihan Progam Studi

S1 (3 tahun)

  • Bachelor of Hotel Management
  • Bachelor of Applied Computer Science

S2 (2 tahun)

  • International Master of Science in Agro and Environmental Nematology
  • International Master of Science in Rural Development
  • Master of Aquaculture
  • Master of Epidemiology
  • Master of Science in Food Technology
  • Master of Science in Marine and Lacustrine Science and Management
  • Master of Statistics and Data Science
  • Master in Sustainable Development
  • Master of Transportation Science – Road Safety
  • Master of Water Resources Engineering
  • Master of Science in Nutrition and Food Systems
  • Master of Science in Sustainable Land Management
  • Master of Science in Tropical Biodiversity and Ecosystems

S3 (1 tahun)

  • Master of Human Settlements
  • Master of Development Evaluation and Management
  • Master of Governance and Development
  • Master of Globalisation and Development
  • Master of Cultural Anthropology and Development Studies

Timeline Pendaftaran

Perhatikan timeline pendaftaran beasiswa VLIRUOS ICP connect, untuk kelanjutannya klik link situs resmi beasiswa.

  • Deadline pengumpulan berkas AB-list : 15 April 2025
  • Tahap validasi dan seleksi berkas : Mei 2025
  • Pengumuman kandidat terpilih : Mei 2025
  • Pengiriman dokumen pada HEI dan Kedutaan : Juni/Agustus 2025

Menarik kan. Oleh karena itu, jangan sampai ketinggalan ya! Yang terpenting segera baca ketentuannya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *